Maniatekno

Jumat, 21 Januari 2011

PTI (Pengantar Teknologi Informasi) Pertemuan 5-6

Baca buku teks Using Information Technology 7ed, chapter 3.1 - 3.5.
Kerjakan soal Pemahaman Bab mulai halaman 189 (mulai page 185 buku bahasa Inggris):
1. Pembelajaran Tahap 1 (mengisi titik-titik (soal 1-14), pilihan ganda (soal 1-6), dan benar/salah (soal 1-7))
2. Pembelajaran Tahap 2 (soal no.1-8)
3. Pembelajaran Tahap 3 (Pengetahuan Praktis soal no.3 dan no.4; Latihan web no.3)

Jawaban:

Pembelajaran bab 1

Pembelajaran untuk menguji kemampuan anda

1. sistem
2. program utilitas
3. multitasking
4. fragmentasi
5. pribadi
6. booting
7. defragmentasi
8. sistem operasi
9. window
10. temporer
11. program utama dan program low-level
12. komersial
13. open-source
14. cold dan warm

Pilihan ganda

1. e. semua pilihan di atas
2. b, windows
3. a. linux
4. b. windows XP
5. a. multitasking
6. d. device driver

Pertanyaan benar/salah

1. B
2. S
3. S
4. S
5. S
6. S
7. S

Pembelajaran tahap 2

1. Booting adalah proses penempatan sistem operasi ke memori utama komputer.
2. Untuk menggunakan komputer yang memiliki antarmuka command-driven, harus mengetikkan instruksi yang cukup rumit. Misalnya dengan mengetikkan copy a:\filename c:\ untuk menyalin file dari disket ke hardisk. Sedangkan untuk menggunakan komputer yang memiliki antarmuka grafis (GUI) kita dapat menggunakan mouse atau keyboard untuk memilih ikon serta perintah-perintah yang ada di menu.
3. Komputer tidak bisa dijalankan tanpa perangkat lunak sistem karena komponen utama perangkat lunak sistem yakni sistem operasi merupakan program kendali utama yang menjalankan komputer.
4. Multitasking bermanfaat karena dengan multitasking, komputern dapat beralih antarprogram dengan cepat.
5. Device driver adalah program yang diperuntukkan khusus bagi alat input dan output supaya bisa berkomunikasi dengan komponen komputer lainnya sehingga sistem operasi komputer dapat mengenali dan menjalani perangkat keras periferal.
6. Program utilitas adalah komponen sistem operasi untuk menjalankan tugas-tugas terkait dengan kontrol dan alokasi sumber daya komputer.
7. Platform adalah model prosesor dan sistem operasi yang digunakan sebagai basis sebuah komputer.
8. Tiga komponen perangkat lunak sistem adalah sistem operasi (komponen utama perangkat lunak sistem), device driver (untuk membantu komputer mengontrol perangkat periferal), dan program utilitas (untuk mendukung, mempeluas, dan meningkatkan kapabilitas program komputer yang telah ada).

Pembelajaran tahap 3

Pengetahuan praktis

3. Ya, saya setuju dengan pernyataan bahwa data dan pemrosesan komputer akan terus meningkat dalam ribuan, atau jutaan, komputer yang terkoneksi sehingga Microsoft atau perusahaan lainnya tidak akan bisa mendominasi karena dunia IT berkembang pesat sehingga lama-kelamaan perkembangannya itu tidak akan bisa dikontrol. Makin banyak kaum muda yang tertarik dalam bidang IT dan berniat untuk mengembangkannya. Di masa mendatang, perusahaan besar seperti Microsoft tidak akan dapat mendominasi IT karena akan muncul perusahaan-perusahaan IT baru yang bahkan lebih unggul dari perusahaan sekarang seperti Microsoft.

4. Menurut pendapat saya, Linux di masa depan akan mampu menggantikan Microsoft Windows dalam mendominasi dunia operating system. Linux memberikan kebebasan kepada pengguna untuk memodifikasi sistem operasinya tanpa mengambil hak cipta dari produsen Linux sendiri sehingga para pengguna akan ditantang kreatifitasnya dalam bidang sistem operasi. Selain itu, Linux yang dibuat untuk dipakai di internet lebih tangguh dalam bidang aplikasi online. Perusahaan yang telah membuat aplikasi berbasis Linux antara lain Red Flag Software Company dan Red Hat Software di Cina, Wal-Mart, dan Lycoris. Sedangkan perusahaan yang mengadopsi Linux sebagai sistem operasinya antara lain IBM, Red Hat, Motorola Computing, Panasonic, Sony, dan banyak perusahaan lainnya.

Latihan web

3. Patch Windows merupakan paket-paket upgrade dalam ukuran kecil. Dengan menginstal patch, maka sama saja kita telah mengupdate sebagian dari sistem operasi di komputer sehingga kita akan mendapatkan fitur-fitur baru dalam program. Hal ini akan semakin membantu kita dalam menyelesaikan pekerjaan. Saya tidak membutuhkan patch karena patch tersebut belum tentu sesuai dengan sistem operasi di komputer dan belum tentu dibutuhkan sehingga sering menimbulkan masalah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar